CARA MENGATASI CEGUKAN PADA BAYI

Cara Menghilangkan Cegukan Pada Bayi Saat sang buah hati mengalami cegukan bunda jangan panik dulu ada beberapa cara yang bisa bunda lakukan dirumah sebagai cara mengatasi cegukan pada bayi mungil bunda.


Menepuk punggung bayi

Jika sang buah hati tiba tiba mengalami cegukan, hal yang bisa bunda lakukan yaitu gendong si kecil dengan posisi sang bayi seperti berdiri, letakkan kepala si kecil di pundak bunda, lalu tepuk tepuk punggung bayi jangan terlalu keras tapi juga jangan terlalu lembut. Tepuk hingga bayi bersendawa.

Ubah posisi menyusui

Saat menyusui sering kali udara juga ikut masuk ke mulut bayi, hal inilah yang menyebabkan terjadinya cegukan. Dengan mengubah posisi menyusui dan memperbaiki posisi menyusui diharappkan bayi tidak lagi memasukkan udara bersamaan dengan ASI. Jika cegukan masih terjadi hentikan pemberian ASI karena kemungkinan besar bayi akan tersedak.

Sendawakan Bayi setelah di beri Susu

Selalu sendawakan bayi dengan cara menepuk punggungnya setiap bunda selesai memberikan minum kepada sang buah hati,

Beri tepukan lembut pada punggung

Pijatan atau tepukan lembut pada punggung bayi akan menenangkan bayi, bayi akan rileks sehingga cegukan yang dialami sang buah hati akan semakin berkurang.

Itulah beberapa tips cara mengatasi cegukan pada bayi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar